AsiaNet 47945

DENVER, 6 Januari 2012 (ANTARA/PRNewswire-AsiaNet) --

Newmont Mining Corporation (NYSE: NEM) hari ini menguraikan sejumlah program investasi masyarakat - yang dikembangkan bersama dengan komunitas setempat - yang telah diterapkan atau tengah dikembangkan dalam area yang mencakup proyek Conga ( http://www.newmont.com/sites/default/files/u87/Conga_FactSheet.pdf ) di Peru. Program ini, di samping banyak investasi sosial yang telah dilakukan oleh Yanacocha selama lebih dari dua dekade, mencakup berbagai upaya memajukan kesehatan dan pendidikan, infrastruktur penting dan pengembangan ekonomi di wilayah Cajamarca, Peru. Penerapan program ini telah dimulai sejak empat tahun yang lalu dan akan dilanjutkan selama masa pengajuan tambang. Rincian terkait dengan investasi sosial dapat ditemukan di lembar fakta (http://www.newmont.com/sites/default/files/u87/Conga%20Project%20Social%20Development%20Fact%20Sheet-010512.pd
f
) yang diumumkan hari ini oleh perusahaan.

Selain program investasi masyarakat, Conga diharapkan dapat menghasilkan pajak senilai US$2 miliar selama masa pengoperasian, yang setengahnya akan diarahkan ke wilayah Cajamarca melalui peraturan pertambangan. Dan pada saat proyek ini akan mengganti empat danau dengan empat waduk yang telah dibuat, para pengguna di hilir akan memperoleh manfaat dari pasokan air yang dapat digunakan sepanjang tahun, sesuatu yang tidak mereka miliki saat ini karena danau tidak terus mengalir ke arah arus sungai selama musim kemarau. Waduk tersebut akan meningkatkan kapasitas penyimpanan air dari 1,4 juta meter kubik hingga 3,2 juta meter kubik, menyediakan air bagi para pengguna di hilir selama 12 bulan per tahun.

"Program investasi masyarakat Conga dirancang oleh masyarakat setempat untuk memenuhi kebutuhan jangka panjang yang mereka anggap sebagai masalah," ungkap Richard O'Brien, Presiden dan Chief Executive Officer Newmont. "Meskipun beberapa dari program ini masih dalam tahap awal, kami telah melihat hasil yang nyata antara lain penurunan malnutrisi, tingkat anak yang putus sekolah dan mengulang kelas. Setelah proyek Conga dibangun dan mulai menghasilkan pendapatan, kami berharap akan melihat peningkatan yang lebih besar pada pengembangan kesehatan, pendidikan, nutrisi, infrastruktur dan ekonomi masyarakat.

Hingga saat ini, program investasi telah menyebabkan:

-- Sebanyak 8% penurunan jumlah malnutrisi ( selama 4 tahun sejak program ini dimulai) pada anak berumur lebih dari 5 tahun;
-- Produksi ternak meningkat hingga 5 ton per hektar dari 1 ton per hektar;
-- Produksi kentang lokal meningkat hingga 11 ton per hektar dari 5 ton per hektar;
-- 400 kompor berventilasi baik dibuat di rumah untuk mengurangi polusi udara di dalam ruangan,penyebab utama masalah pernafasan pada anak-anak; dan
-- 26 sistem irigasi yang dibangun untuk mendukung para petani Aguaymanto.

Pada tahun 2008, Tim Proyek Conga, bekerjasama dengan Asociacion Los Andes de Cajamarca, melibatkan sebanyak 32 masyarakat di negara tetangga untuk proyek ini agar dapat melihat peluang untuk pengembangan masyarakat setempat yang berkelanjutan. Pada tahun 2009, Community Development Committees (CODECO), yang terdiri dari dan dipimpin oleh masyarakat setempat, menciptakan "2015 Community Vision," yang memiliki target untuk peningkatan pada pengembangan sosial, ekonomi dan masyarakat.

Selain manfaat sosial, ekonomi, dan infrastruktur yang diharapkan diperoleh dari pendapatan pajak, rencana awal investasi sosial Conga yang akan diterapkan saat proyek ini dikembangkan, mencakup:

-- Sekitar US$20 juta digunakan untuk meningkatkan pertukaran produk dan layanan melalui pembangunan jalan baru sepanjang hampir 60 mil di wilayah;
-- Senilai lebih dari US$6 juta dikeluarkan untuk program, fasilitas dan peralatan untuk mengurangi malnutrisi pada anak dan wanita hamil;
-- US$5 juta untuk meningkatkan produksi dan pendapatan para petani di pedesaan; dan
-- Lebih dari US$500.000 untuk pembangunan 15 ruang kelas.

Sebelum penangguhan kegiatan pembangunan di Conga, lebih dari 6.800 orang telah dipekerjakan, dengan mayoritas berasal dari masyarakat setempat. Pada tahun 2011, Proyek Conga menandatangani kontrak senilai lebih dari US$50 juta dengan lebih dari 60 kontraktor setempat.

Informasi lebih lanjut mengenai proyek Conga, yang mencakup lembar fakta

http://www.newmont.com/sites/default/files/u87/Conga_Project_Water_Fact_Sheet_12_7_11.pdf) tentang rencana perlindungan air Conga, dapat dilihat secara online di http://www.newmont.com/south-america.

Latar belakang Environmental Impact Assesment Conga
Environmental Impact Assessment (
http://www.yanacocha.com.pe/sala-de-prensa/ultimas-noticias/informe-final-eia-proyecto-conga) telah ditinjau secara luas oleh 12 badan pemerintah dan telah disetujui oleh Kementerian Energi dan Tambang pada tahun 2010 selama 3 tahun proses EIA oleh masyarakat. Studi lingkungan dan sosial pada EIA Conga dilakukan selama lebih dari 13 tahun dan proses keterlibatan masyarakat mencakup sebanyak 13.000 orang dari wilayah ini. Proses EIA dilakukan secara transparan dan terbuka bagi setiap orang yang ingin berpartisipasi, memberikan masukan ataupun meningkatkan isu ini. Waduk Conga akan memiliki kapasitas penyimpanan air lebih dari dua kali lipat dari empat danau dengan 1,4 juta meter kubik hingga 3,2 juta meter kubik dan menyediakan pasokan air yang dapat digunakan sepanjang tahun untuk para pengguna di hilir, sesuatu yang tidak mereka miliki saat ini disebabkan oleh musim kemarau.

Tentang Newmont

Newmont (http://www.newmont.com), yang didirikan pada tahun 1921 dan diperdagangkan ke publik sejak tahun 1925, adalah salah satu perusahaan emas terbesar di dunia. Perusahaan yang berkantor pusat di Colorado ini memiliki lebih dari 35.000 pekerja dan kontraktor, dengan mayoritas bekerja di pengoperasian pusat di Amerika Serikat, Australia, Peru, Indonesia dan Ghana. Newmont adalah satu-satunya perusahaan emas yang terdaftar di indeks 500 S&P dan pada tahun 2007 menjadi perusahaan emas pertama yang dipilih untuk menjadi bagian dari Indeks Dunia yang Berkelanjutan Dow Jones. Kinerja industri Newmont yang terkemuka tercermin melalui standar yang tinggi pada manajemen lingkungan, kesehatan dan keamanan bagi para pekerjanya serta menciptakan nilai dan peluang bagi masyarakat setempat dan para pemegang saham.

SUMBER: Newmont Mining Corporation

KONTAK: Media, Omar Jabara, +1-303-837-5114, omar.jabara@newmont.com, atau Diane Reberger, +1-303-967-9455, diane.reberger@newmont.com, atau Kontak Investor, John Seaberg, +1-303-837-5743, john.seaberg@newmont.com, atau Karli Anderson, +1-303-837-6049, karli.anderson@newmont.com, kesemuanya dari Newmont Mining Corporation

Editor: PR Wire
Copyright © ANTARA 2012