Jakarta (ANTARA) - Manajer Chelsea Frank Lampard akhirnya meraih kemenangan perdananya di Stadion Stamford Bridge kala timnya mengatasi Brighton & Hove Albion dengan skor 2-0 dalam laga pekan ketujuh Liga Inggris, Sabtu.
Secara teknis, hasil itu menjadi kemenangan kandang kedua Chelsea setelah mereka melumat Grimsby Town 7-1 dalam putaran ketiga Piala Liga Inggris.
Eksekusi penalti Jorginho disusul gol Willian menjadi penentu tiga poin perdana yang dibukukan Chelsea bersama Lampard di Stamford Bridge musim ini, demikian catatan laman resmi Liga Inggris.
Baca juga: Lampard "ngebet" raup tiga poin perdana di Stamford Bridge
Kemenangan itu sekaligus mengangkat posisi Chelsea naik ke urutan keenam dengan koleksi 11 poin, sementara Brighton (6) turun ke peringkat ke-16.
Sejak sepak mula, Chelsea mengambil kendali penuh atas jalannya pertandingan dan hampir unggul cepat memasuki menit ketiga saat Tammy Abraham merebut bola liar setelah Mason Mount dijegal Lewis Dunk namun tembakannya masih bisa dihalau kiper Mathew Ryan.
Pada menit ke-14 Abraham kembali berpeluang mencetak gol saat menyambut tendangan bebas Mount, namun bola sundulannya hanya mengenai tiang gawang sebelum disapu oleh barisan pertahanan Brighton.
Chelsea memperoleh tiga peluang lagi lewat Ross Barkley, Pedro Rodriguez dan Mikel Alonso, namun ketiganya tak berbuah gol dan mereka harus turun minum dalam keadaan imbang nirgol.
Baca juga: Lampard puji performa talenta muda Chelsea sekaligus bela Pulisic
Babak kedua diawali serupa 45 menit pertama, Chelsea mengambil inisiatif serangan. Empat menit selepas sepak lanjut Mount dijatuhkan di dalam area terlarang oleh Adam Wesbter sehingga wasit langsung menunjuk titik putih.
Kesempatan itu dimanfaatkan dengan baik oleh Jorginho untuk memperdaya Ryan dan membuka keunggula Chelsea.
Chelsea terus menguasai jalannya pertandingan hingga pada menit ke-76 Willian sukses menggandakan keunggulan tuan rumah lewat golnya memanfaatkan umpan dari Callumd Hudson-Odoi.
Hudson-Odoi yang baru merumput sejak menit ke-63 menggantikan Pedro memimpin serangan balik Chelsea sebelum menyodorkan bola yang diselesaikan dengan baik oleh Willian.
Baca juga: Jadwal Liga Inggris: "saudara tua" Liverpool terancam jadi samsak City
Baca juga: Klopp pilih delapan kemenangan 1-0 ketimbang sekali 8-0, tapi...
Susunan pemain:
Chelsea (4-3-3): Kepa Arrizabalag; Cesar Azpilicueta, Andreas Christensen, Fikayo Tomori, Marcos Alonso; Ross Barkley (Mateo Kovacic), Jorginho, Mason Mount; Pedro Rodriguez, (Callum Hudson-Odoi) Tammy Abraham (Michy Batshuayi), Willian
Pelatih: Frank Lampard
Brighton & Hove Albion (3-4-3): Mathew Ryan; Adam Webster, Lewis Dunk, Daniel Burn; Martin Montoya, Yves Bissouma (Thomas Bong), Dale Stephens, Steven Alzate; Pascal Gross, Neal Maupay (Glenn Murray), Aaron Mooy (Aaron Connolly)
Pelatih: Graham Potter
Pewarta: Gilang Galiartha
Editor: Ade P Marboen
Copyright © ANTARA 2019