(Antara) - Untuk mengatasi kekurangan guru secara nasional, pemerintah akan segera mengangkat guru honorer di seluruh wilayah Indonesia secara bertahap. Program ini rencananya akan dimulai tahun ini dengan mengangkat sejumlah 100 ribu guru honorer. Menurut Mendikbud, pengangkatan ini tidak hanya untuk mengatasi kekurangan guru secara nasional, namun juga sebagai upaya meningkatkan kesejahtetaan guru honorer, yang telah lama mengabdi.