ANTARA - Ketua Yayasan Auriga Nusantara, Timer Manurung, Kamis (16/12) mengatakan dalam lima tahun terakhir deforestasi di sepuluh provinsi kaya hutan seperti Papua, Kalimantan dan Maluku bertambah luas dibandingkan periode lima tahun sebelumnya. Pihaknya, mencatat sumbangan deforestasi didominasi provinsi kaya hutan sebesar 1,85 juta hektare, atau berkontribusi sebesar 65 persen terhadap total hutan alam yang hilang di Indonesia. (Erlangga Bregas Prakoso/Soni Namura/Gracia Simanjuntak)