ANTARA - Geliat Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di Kota Pontianak kian bertumbuh, salah satunya di bidang kuliner. Herlita, seorang ibu rumah tangga, di Kecamatan Pontianak Utara berhasil keluar dari himpitan ekonomi akibat dampak COVID-19 dengan berjualan hidangan penutup sederhana, berbahan dasar buah segar, dan tepung sagu. Dalam satu hari produk makanan olahannya bisa terjual hingga 20-30 mangkuk dengan omzet perbulan mencapai sembilan juta rupiah. (Indra Budi Santoso/Dudy Yanuwardhana/Risbeyhi)