ANTARA - Seorang warga di Kelurahan Sungai Bangkong, Kalimantan Barat, berhasil meraup keuntungan di tengah pandemi hingga jutaan rupiah, melalui kreativitasnya mendaur ulang ban bekas menjadi kerajinan tangan bernilai ekonomi. Selain membantu perekonomian keluarga, limbah ban bekas yang dikelolanya juga berdampak pada lingkungan, yang menjadi lebih bersih dan bebas sampah sintetis. (Indra Budi Santoso/ Andi Bagasela/ Ludmila Yusufin Diah Nastiti)