Sejumlah relawan Aksi Cepat Tanggap (ACT) memindahkan barang bantuan bantuan kemanusiaan dari kapal yang baru tiba di Pelabuhan Pantoloan, Palu, Sulawesi Tengah, Minggu (21/10/2018). Untuk kedua kalinya, ACT menyalurkan bantuan dari berbagai sumber sebanyak 1.000 ton yang terdiri dari bahan pangan dan obat-obatan serta perlengkapan lainnya bagi korban bencana di Palu, Sigi dan Donggala. ANTARA FOTO/Basri Marzuki/ama
Sejumlah relawan kemanusiaan tiba di Palu, Sulawesi Tengah, Minggu (21/10/2018). Menurut Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), jumlah relawan yang masuk pascabencana gempa, tsunami dan likuifkasi lebih dari 4.000 orang yang tersebar di Palu, Sigi dan Donggala untuk membantu evakuasi, tanggap darurat, pemulihan, dan normalisasi bagi korban. ANTARA FOTO/Basri Marzuki/ama