Pantau riwayat kesehatan dengan aplikasi e-skrining
Jumat, 30 Agustus 2019 14:11 WIB
Seorang pelajar membuka aplikasi e-skrining saat peluncurannya di SMKN 2 Jakarta, Gambir, Jakarta Pusat, Jumat (30/8/2019). Aplikasi e-skrining yang dibuat dan dikembangkan oleh Puskesmas Kecamatan Gambir dan digunakan untuk usia sekolah atau remaja itu untuk mempercepat siswa atau instansi mendapatkan laporan data hasil proses pemeriksaan kesehatan. ANTARA FOTO/Aprillio Akbar/wsj.
Sejumlah pelajar mengikuti pemeriksaan kesehatan saat peluncuran aplikasi e-skrining di SMKN 2 Jakarta, Gambir, Jakarta Pusat, Jumat (30/8/2019). Aplikasi e-skrining yang dibuat dan dikembangkan oleh Puskesmas Kecamatan Gambir dan digunakan untuk usia sekolah atau remaja itu untuk mempercepat siswa atau instansi mendapatkan laporan data hasil proses pemeriksaan kesehatan. ANTARA FOTO/Aprillio Akbar/wsj.