Tokyo (ANTARA) - Indeks acuan Nikkei ditutup lebih rendah untuk hari keempat berturut-turut pada perdagangan Rabu, karena penguatan yen terhadap dolar AS membebani sentimen investor di tengah kekhawatiran tentang masalah perdagangan global yang sedang berlangsung.

Indeks acuan Nikkei 225 di Bursa Efek Tokyo (TSE) kehilangan 68,75 poin atau 0,33 persen, dibandingkan dengan tingkat penutupan Selasa (6/8/2019), menjadi mengakhiri perdagangan di 20.516,56 poin.

Sementara itu, indeks Topix yang lebih luas dari semua saham papan utama di pasar Tokyo menambahkan 0,70 poin atau 0,05 persen, menjadi berakhir pada 1.499,93 poin.

Saham-saham produk logam, pertanian dan perikanan, serta yang terkait dengan besi dan baja paling banyak mengalami penurunan pada akhir perdagangan.

Baca juga: Saham Tokyo dibuka melemah, indeks Nikkei turun 0,24 persen
Baca juga: Saham Tokyo ditutup lebih rendah karena yen menguat terhadap dolar AS

 

Penerjemah: Apep Suhendar
Editor: Faisal Yunianto
Copyright © ANTARA 2019