Bandung (ANTARA News) - Hingga hari kelima, Jumat (18/4) pukul 20.20 WIB penghitungan suara oleh tim KPU Jawa Barat, pasangan H Ahmad Heryawan - H Dede Yusuf (Hade) masih tetap memimpin perolehan suara pemilihan kepala daerah (Pilkada) Jabar periode 2008-2013.
Pasangan yang diusung PKS dan PAN itu masih berada di peringkat teratas dengan raihan suara sementara 4.765.829 atau sebesar 39,21 persen.
Pesaing terdekatnya, pasangan nomor urut dua yang didukung Koalisi Tujuh Partai, H Agum Gumelar - H Nu`man Abdul Hakim (Aman) masih berkutat di urutan kedua dengan 4.266.862 suara (35,10 persen).
Sedangkan pasangan nomor urut satu yang diusung Partai Golkar dan Partai Demokrat tak beranjak dari posisi ketiga dengan 3.123.218 suara atau 25,69 persen.
Persaingan kandidat Hade dan Aman masih berlangsung ketat, meski jarak perolehan suara sementara antara kedua pasangan itu hampir terpaut setengah juta suara. Selisih suara kedua pasangan itu pada pukul 20.20 WIB sebesar 498.967 suara.(*)
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2008