Jakarta (ANTARA) - Terdapat beberapa berita politik kemarin (Senin, 5/8) yang menjadi perhatian pembaca dan masih menarik untuk dibaca, mulai dari Mubes Partai Rakyat Demokratik (PRD) hingga hasil Ijtima Ulama IV.
Berikut sejumlah berita politik kemarin yang masih menarik untuk dibaca hari ini:
Komite Pimpinan Pusat Partai Rakyat Demokratik (KPP PRD) bersama perwakilan mahasiswa dan pemuda Papua dari kota-kota seluruh Indonesia menyelenggarakan Musyawarah Besar (Mubes) di Yogyakarta, 5 - 7 Agustus 2019 untuk berdiskusi merumuskan solusi di Papua.
Ketua Umum PRD Agus Jabo dalam keterangan tertulisnya, Senin, menjelaskan mubes dilaksanakan dalam rangka mendiskusikan berbagai macam persoalan yang terjadi di Papua, sekaligus merumuskan jalan keluar secara demokratis, baik persoalan ekonomi, politik maupun sosial budaya yang akan dituangkan dalam bentuk resolusi.
Selengkapnya di sini
Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) berencana menjadikan Papua sebagai tuan rumah peringatan Hari Pers Nasional (HPN) Tahun 2020, dengan berbagai agenda yang sedang dipersiapkan.
"Setiap tahun kan ada HPN. Kali ini kami rencanakan di Jayapura, di Papua," kata Ketua Umum PWI Pusat Atal S Depari, usai beraudiensi dengan Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Wiranto, di Jakarta, Senin.
Selengkapnya di sini
Ketua Umum DPP Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri ziarah ke makam mantan Presiden Soekarno yang juga ayahandanya di makam Kelurahan Bendogerit, Kota Blitar, Jawa Timur, menjelang Kongres PDIP di Bali pada 8-11 Agustus 2019.
"Kegiatan ketua umum ziarah ke makam Bung Karno. Ini bagian dari rangkaian kegiatan Kongres PDIP dimana sebelum menuju ke lokasi kongres di Bali, ibu ketua umum didampingi DPP PDIP dan juga beberapa kepala daerah ziarah ke makam Bung Karno," kata Wakil Sekretaris Jenderal DPP PDIP Ahmad Basarah ditemui setelah ziarah di makam Bung Karno, Kelurahan Bendogerit, Kecamatan Sanan Wetan, Kota Blitar, Senin.
Selengkapnya di sini
Kapal Perang Republik Indonesia (KRI) Bima Suci menjalankan misi diplomasi maritim melalui kegiatan pelayaran "Kartika Jala Krida" selama tiga bulan ke depan dengan mengarungi sembilan negara di Asia dan Australia, kata pejabat Kementerian Pariwisata.
Staf Ahli Kementerian Pariwisata Laksamana TNI (Purn) Marsetio, kepada wartawan usai menyaksikan pelepasan pelayaran KRI Bima Suci di Dermaga Madura Komando Armada II Surabaya, Senin, meminta agar seluruh taruna yang mengikuti pelayaran ini juga membawa misi budaya dengan memperkenalkan berbagai kesenian Indonesia di setiap negara yang disinggahi.
Selengkapnya di sini
Ijtima Ulama IV di Lorin Hotel Sentul, Babakan Madang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Senin, menghasilkan delapan butir kesepakatan antar ulama yang hadir, salah satunya meminta agar Ijtima Ulama dilembagakan.
"Nomor empat, perlunya ijtima ulama dilembagakan, sebagai wadah musyawarah antara habaib dan ulama serta tokoh untuk terus menjaga kemaslahatan agama, bangsa dan negara," ujar Penanggung Jawab Ijtima Ulama IV, Yusuf Muhammad Martak saat membacakan hasil Ijtima Ulama IV saat konferensi pers penutupan, Senin petang.
Selengkapnya di sini
Pewarta: Zuhdiar Laeis
Editor: Budisantoso Budiman
Copyright © ANTARA 2019