Alhamdulillah Ibu Menteri sedang menunaikan ibadah haji

Mekkah (ANTARA) - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rini Soemarno mendarat di Bandara King Abdulaziz, Jeddah, Arab Saudi, pada Minggu (4/8) untuk menunaikan ibadah haji.

Kepala Bidang Penyelenggara Ibadah Haji Khusus (PIHK) Abdul Muhyi saat dikonfirmasi Tim Media Center Haji di Jeddah, Senin, membenarkan Rini Soemarno menjadi salah satu anggota jamaah haji khusus.

"Kemarin sore tiba di Jeddah langsung connect ke Madinah," ujar dia.

Menteri Rini tergabung dalam rombongan haji khusus melalui agen perjalanan Alisan Tours and Travel.

Setelah tiba di Jeddah, rombongan terlebih dulu menuju ke Madinah sebelum bertolak untuk melaksanakan rangkaian ibadah haji ke Mekkah.

Di media sosial pun viral beredar foto Rini yang mengenakan seragam batik hijau identitas jamaah haji Indonesia. Dengan berkerudung putih, ia tampak berdiri membungkuk di sisi kursi jamaah lain.

Sementara itu Staf Khusus Menteri BUMN Wianda Pusponegoro ketika dikonfirmasi membenarkan tentang keberangkatan Menteri Rini ke Tanah Suci untuk berhaji.

"Alhamdulillah Ibu Menteri sedang menunaikan ibadah haji," katanya melalui pesan singkat.

Ia sekaligus memohon doa agar perjalanan haji Menteri Rini dan rombongan lancar.

"Mohon doanya agar perjalanan haji beliau lancar dan selalu diberi kesehatan, amiin," kata dia.

Menteri Rini mengambil selot haji khusus yang berbeda dalam hal pelayanan dengan haji reguler. Haji khusus lebih pendek antreannya, lebih ringkas masa berhajinya dan mendapat akomodasi yang lebih tinggi kelasnya dibandingkan haji reguler.

Namun biaya yang harus dibayarkan juga lebih mahal hingga beberapa kali lipat karena jamaah haji khusus diurus pelayanannya oleh agen perjalanan dari Tanah Air.

Adapun pada tahun ini, jamaah haji khusus untuk Indonesia mencapai sekitar 17.000 orang dari total kuota 231 ribu kursi.


Baca juga: Kesiapan tenda-tenda untuk jamaah di Arafah-Mina sudah 70 persen
Baca juga: Menhub tinjau pemberangkatan jamaah calon haji di Bandara Soetta

Pewarta: Hanni Sofia
Editor: Dewanti Lestari
Copyright © ANTARA 2019