Medan (ANTARA News) - Ketua Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Sumut, Irham Buana Nasution, mengatakan, pihaknya sampai saat ini belum bisa mengumumkan hasil perolehan suara sementara pemilihan gubernur/wakil gubernur Sumut yang berlangsung, Rabu,16 April 2008. "Saat ini penghitungan suara surat tersebut masih dilaksanakan PPS di 26 Kabupaten/Kota di Sumut," katanya menjawab wartawan di Medan, Rabu malam, ketika ditanyakan hasil perolehan suara itu.Selanjutnya, jelasnya, surat suara tersebut dikirimkan lagi ke PPK, diteruskan ke KPUD Kabupaten/Kota dan barulah sampai atau diterima oleh KPUD Sumut. Kemudian oleh KPUD Sumut, hasil suara yang diterima itu diteliti secara cermat untuk menghindari kesalahan, barulah hasilnya dapat diumumkan kepada masyarakat "Mengumumkan perolehan suara pilgub itu perlu ekstra hati-hati agar jangan sampai ada kesalahan," ujar Irham yang juga mantan Direktur LBH Medan. Selanjutnya, ia mengatakan, pihaknya Rabu malam ini akan berusaha mendatangi lima KPUD Kabupaten/Kota, yakni Deli Serdang, Serdang Bedagai, Langkat, Binjai dan Medan untuk mendapat formulir CI (rekap sementara perolehan suara). Hasil formulir tersebut memang bukan hasil penghitungan suara, tetapi bisa dijadikan sebagai acuan untuk mencocokkan suara yang diperoleh dari TPS. Ketika ditanyakan hasil Lembaga Survey Indonesia (LSI) mengenai perolehan suara pilgub tersebut, Irham mengatakan, hasil LSI dengan menggunakan perhitungan cepat atau "quick qount" bukan berasal dari KPUD Sumut. KPUD Sumut hingga malam ini belum ada mengeluarkan data sementara hasil perolehan suara cagub. "Pihak KPUD belum ada mengeluarkan perolehan suara pilgub," katanya. Hasil penghitungan cepat tersebut dapat mempengaruhi atau "membigungkan" masyarakat. "KPUD yang berwenang untuk mengumumkan perolehan suara pilgub Sumut bukan LSI," tegasnya. Daftar pemilih pilgub di Sumut tercatat sebanyak.8.472.233 orang dari jumlah 12 juta penduduk di provinsi tersebut dengan 22.992 TPS. Lima pasangan cagub/cawagub Sumut yang bertarung pada pilkada itu, HM.Ali Umri-H.Maratua Simanjuntak, Syamsul Arifin-Gatot Pujo Nugroho, H.Abdul Wahab Dalimunthe -Raden Muhammad Syafi,i, RE.Siahaan-H.Suherdi dan Tritamtomo-Benny Pasaribu.(*)
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2008