Jakarta (ANTARA) - Kanit Reskrim Polsek Metro Penjaringan, Kompol Mustakim mengatakan telah terjadi kebakaran di Jalan K Teluk Gong, RT 006 RW 010, Penjagalan, Penjaringan, Jakarta Utara pada Minggu malam pukul 23.30 WIB peristiwa itu menewaskan empat orang.
“Keempat orang yang tewas itu merupakan satu keluarga,” kata Mustakim di Jakarta, Senin.
Baca juga: Kebakaran di Penjaringan, Jakarta Utara, empat orang meninggal
Baca juga: Empat orang tewas akibat kebakaran di Penjaringan
Keempat korban meninggal dunia itu yakni Tonny (45), Jenny (44), Erika (17), dan Kenken (8).
Mustakim menjelaskan keempatnya terjebak di dalam ruko hingga akhirnya ditemukan tewas di lantai dua.
"Berdasarkan keterangan saksi mata, Awal mula terjadi kebakaran ketika korban Tonny meminta bantuan kepada warga untuk memadamkan api, kemudian korban naik ke rumahnya lagi setelah mendengar teriakan istrinya Jenny," kata Mustakim.
Namun, setelah bertemu istri dan dua anaknya Erika dan Kenken mereka terjebak di lantai dua rumah toko tersebut.
"Setelah dilakukan olah TKP, ada empat orang meninggal dunia di lantai 2. Selanjutnya keempat korban meninggal dunia di bawa ke RSCM," kata Mustakim.
Sebanyak 13 unit mobil pemadam kebakaran dikerahkan. Api baru bisa dipadamkan pada pukul 02.15 WIB.
Api juga sempat menyebar ke bangunan sekitar dengan total menghanguskan tiga rumah toko milik warga.
"Sekitar pukul 02.00 WIB sudah selesai, Api menjalar ke rumah toko tetangga, sehingga menghanguskan tiga rumah toko," kata Mustakim.
Hingga kini, pihak kepolisian masih memeriksa saksi-saksi untuk mengetahui penyebab dari kebakaran tersebut.
Pewarta: Galih Pradipta
Editor: Nurul Hayat
Copyright © ANTARA 2019