Kami memang fokus pada penyelesaian terminal dam infrastruktur

Kulon Progo (ANTARA) - Progres pembangunan Bandara Internasional Yogyakarta/Yogyakarta Internasional Yogyakarta di Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta, hingga akhir Juli 2019, mencapai 70 persen dari keseluruhan proyek.

Project Manager BIY/YIA, Taochid Purnomo Hadi di Kulon Progo, Kamis, mengatakan saat ini, AP I bersama PT PP sedang menyelesaikan terminal baik internasional ataupun domestik.

"Kami memang fokus pada penyelesaian terminal dam infrastruktur. Saat ini, sebagian besar bangunan terminal sudah mereka selesaikan tinggal finishing berupa interior penambahan ornamen," kata Taochid.

Ia mengatakan luas terminal yang dibangun di BIY/YIA ini adalah sebesar 219.000 meter persegi yang terdiri dari ruang tunggu dan outlet tenan. Untuk kapasitas awal, terminal ini akan mampu menampung 14 juta orang, namun jika keseluruhan mampu mencapai 20 juta orang. Dan pembangunan struktur sudah selesai dan masuk ke tahapan finishing serta interior. Sementara untuk atap baja sudah sampai ke bagian depan bangunan bandara.

"Kami menargetkan Oktober nanti seluruh bangunan sudah tertutup semua. Sehingga dari Oktober hingga Desember tinggal finishing. Awal tahun depan, seluruh bangunan sudah bisa dimanfaatkan untuk melayani para penumpang yang ada di bandara ini," katanya.

Selanjutnya, kata Taochid, pengerjaan interiornya dari sisi seni, dekorasinya kemudian nanti tenan, untuk arsitektur, setidaknya sudah 60 persen pekerjaan telah diselesaikan. Untuk interiornya, pihaknya memang memaksimalkan desain khas Jogja. Seperti Tamansari, Malioboro terus juga atap Kawungnya.

"Kami juga sudah sepakat merangkul seniman Yogyakarta untuk membuat hiasan lain seperti patung dan bentuk lainnya. Sekarang tahap pemasangan rangka baja Kawung. Nanti sebentar lagi sudah tertutup atapnya. Nanti akan kelihatan bentuknya, saat ini masih dalam proses penyelesaian," katanya.

Baca juga: DPRD harapkan bandara Yogyakarta beroperasi penuh akhir 2019
Baca juga: Akhir 2019, AP I targetkan Bandara YIA selesai dibangun

Pewarta: Sutarmi
Editor: Ahmad Wijaya
Copyright © ANTARA 2019