Wellington, (ANTARA News) - Lebih dari 1.000 orang pada Sabtu melakukan unjuk rasa di kota terbesar Selandia Baru, Auckland, untuk memprotes agresi militer Israel ke Jalur Gaza.Xinhua melaporkan para pemrotes turun ke jalan dari Bundaran Aotea pada Sabtu tengah hari, kemudian menuju ke konsulat AS, di mana mereka melemparkan sekitar 100 sepatu ke gedung konsulat AS ITU.Pelemparan dengan sepatu merupakan suatu sikap, yang oleh bangsa Arab dianggap sebagai simbol penghinaan.Para pengunjuk rasa kemudian kembali ke Bundaran Aotea untuk menyampaikan pidato protes terhadap tindakan brutal Israel. Bendara Israel dibakar dalam unjuk rasa tersebut, menurut para demonstran.Sejumlah pemrotes memakai pakaian berlambang bendera Palestina, dan melakukan aksi teatrikal berupa kematian dan mutilasi terhadap anak-anak Palestina oleh tentara Israel.Unjuk rasa di Auckland itu menyusul demonstrasi serupa pekan lalu di Wellington.(*)
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2009