Jakarta (ANTARA) - Pelatih Liverpool Jurgen Klopp dan tiga pemainnya -- Mohamed Salah, Sadio Mane dan Virgil van Dijk -- tergabung ke dalam daftar nominasi yang dirilis Rabu untuk penghargaan Terbaik FIFA yang akan digelar di Milan pada 23 September.
Klopp memimpin Liverpool, dan trio pemain vital itu, meraih trofi Liga Champions dan juga tempat kedua di bawah Manchester City pada Liga Premier.
Dikutip dari AFP, Rabu, pemain Juventus Cristiano Ronaldo dan pemain Barcelona Lionel Messi juga berada dalam daftar penghargaan untuk putra bersama dengan Kylian Mbappe dari PSG, pemain Tottenham Harry Kane, pemain asal Belgia Eden Hazard dan dua pemain Belanda Frenkie de Jong dan Matthijs de Ligt.
Pemain asal Amerika Alex Morgan dan pelatih Jill Ellis akan menjadi favorit untuk penghargaan pemain dan pelatih putri setelah menjadi ujung tombak Amerika Serikat untuk meraih gelar Piala Dunia putri di Prancis bulan lalu.
Berikut ini daftar nominasi penghargaan Terbaik FIFA:
Pemain Putra Terbaik FIFA
Cristiano Ronaldo (Portugal/Juventus); Frenkie de Jong (Belanda/Ajax/Barcelona); Matthijs de Ligt (Belanda/Ajax/Juventus); Eden Hazard (Belgia/Chelsea/Real Madrid); Harry Kane (Inggris/Tottenham); Sadio Mane (Senegal/Liverpool); Kylian Mbappe (Prancis/Paris Saint-Germain); Lionel Messi (Argentina/Barcelona); Mohamed Salah (Mesir/Liverpool); Virgil van Dijk (Belanda/Liverpool)
Pemain Putri Terbaik FIFA
Lucy Bronze (Inggris/Lyon); Julie Ertz (AS/Chicago Red Stars); Caroline Graham Hansen(Norwegia/Wolfsburg/Barcelona); Ada Hegerberg (Norwegia/Lyon); Amandine Henry (Prancis/Lyon); Sam Kerr (Australia/Chicago Red Stars/Perth Glory); Rose Lavelle (AS/Washington Spirit); Vivianne Miedema (Belanda/Arsenal); Alex Morgan (AS/Orlando Pride); Megan Rapinoe (AS/Reign FC); Wendie Renard (Prancis/Lyon); Ellen White (Inggris/Birmingham City/Manchester City)
Pelatih Putra Terbaik FIFA
Djamel Belmadi (Aljazair/Timnas Aljazair); Didier Deschamps (Prancis/Timnas Prancis); Marcelo Gallardo (Argentina/River Plate); Ricardo Gareca (Argentina/Timnads Peru); Pep Guardiola (Spanyol/Manchester City); Jurgen Klopp (Jerman/Liverpool); Mauricio Pochettino (Argentina/Tottenham); Fernando Santos (Portugal/Timnas Portugal); Erik ten Hag (Belanda/Ajax); Tite (Brasil/Timnas Brasil)
Pelatih Putri Terbaik FIFA
Milena Bertolini (Italia/TImnas Italia), Jill Ellis (AS/Timnas AS), Peter Gerhardsson (Swedia/Timnas Swedia), Futoshi Ikeda (Jepang/Timnas U-20 Jepang); Antonia 'Tona' Is (Spanyol/Timnas U-17 Spanyol), Joe Montemurro (Australia/Arsenal), Phil Neville (Inggris/Timnas Inggris), Reynald Pedros (Prancis/Lyon), Paul Riley (Inggris/North Carolina Courage), Sarina Wiegman (Belanda/Timnas Belanda)
Baca juga: Klopp masih betah di Liverpool
Pewarta: Fitri Supratiwi
Editor: Irwan Suhirwandi
Copyright © ANTARA 2019