Los Angeles (ANTARA News) - Legenda film Hollywood Charlton Heston, seorang ikon film yang amat terkenal berkat penampilannya yang menyabet Piala Oscar dalam film kepahlawanan "Ben Hur" pada 1959, meninggal dunia, Sabtu, di rumahnya di Beverly Hills, keluarganya menyatakan. Ia menutup mata untuk selama-lamanya dalam usia 84 tahun. Keluarga Heston menjelaskan dalam pernyataannya bahwa aktor yang terkenal berkat berbagai perannya yang keras dan telah lama berjuang menghadapi penyakit Alzheimer dalam beberapa tahun terakhir ini, menutup mata dengan disaksikan istrinya, Lydia, 64 tahun. "Kepada para sahabat, rekan sejawat dan penggemar, kami amat menghargai doa-doa dan dukungan kalian yang tulus," kata keluarga Heston dalam pernyataannya, seperti dikutip AFP. Selama karirnya yang panjang di dunia film, ia telah bekerja bersama para sutradara legendaris, seperti DeMille dalam "The Greatest Show on Earth" dan sekali lagi melalui "The Ten Commandments," Welles dalam "Touch of Evil," Sam Peckinpah pada film "Major Dundee," William Wyler dalam "The Big Country" serta "Ben-Hur," George Stevens dalam "The Greatest Story Ever Told," Franklin Schaffner pada "The War Lord" dan "Planet of the Apes" dan Anthony Mann dalam film "El Cid." (*)
Copyright © ANTARA 2008