"Kami ingatkan untuk menjaga kesehatan. Sebab, suhu udara di Tanah Suci berbeda dengan di Tanah Air. Jangan sampai sakit, sehingga bisa menghambat pelaksanaan ibadah haji," kata Aminullah di Banda Aceh, Jumat.
Pernyataan tersebut disampaikan Aminullah saat melepas jamaah calon haji asal Kota Banda Aceh yang tergabung dalam Kelompok Terbang (kloter) 4 Embarkasi Banda Aceh.
Jamaah Kloter 4 Embarkasi Banda Aceh sebanyak 384 orang, terdiri 218 orang calon haji asal Kota Banda Aceh dan 166 orang calon haji asal Kabupaten Aceh Besar.
Selain menjaga kesehatan serta stamina, Wali Kota juga mengingatkan para calon haji untuk menjaga kekompakan, persatuan dan kesatuan selama berada di Tanah Suci.
"Kami juga berpesan para calon haji bisa mengendalikan emosi, menghindari pertengkaran sesama, serta mendengar dan mematuhi arahan ketua rombongan," kata Wali Kota.
Dia juga mengingatkan agar para calon haji tidak keluar dari rombongan jamaah. Jika bepergian seorang diri, laporkan keperluan dan tujuan kepada ketua regu, sehingga diketahui keberadaannya.
"Kami dan semua warga kota akan mendoakan jamaah calon haji agar diberikan kesehatan dan kemudahan dalam menunaikan ibadah haji di Tanah Suci," demikian Aminullah Usman.*
Baca juga: Kemenkes: jamaah calon haji jaga kesehatan selama masa tunggu
Baca juga: Menkes: Setiap yang berniat naik haji harus jaga kesehatan
Pewarta: M.Haris Setiady Agus
Editor: Erafzon Saptiyulda AS
Copyright © ANTARA 2019