Jakarta (ANTARA) - Aktivitas di Sentra Pelayanan Kepolisian (SPK) Polsek Cimanggis, Depok, Jawa Barat, Kamis, berjalan normal pascaperistiwa penembakan anggota polisi yang terjadi pada Kamis pukul 20.50 WIB.

Berdasarkan pantauan Antara, tidak ada garis polisi di tempat kejadian perkara (TKP) yakni ruang SPK dan pelayanan berjalan seperti biasa.

"Sempat dengar ada kasus penembakan anggota polisi semalam, tapi saya tidak tahu detailnya," kata warga bernama Syamsul yang tengah mengurus SKCK (surat keterangan catatan kepolisian).

Jurnalis dari berbagai media masih bersiaga di Polsek Cimanggis guna mendapatkan keterangan resmi dari pihak berwenang.

Anggota polisi Samsat Polda Metro Jaya, Bripka RE, diduga tewas akibat ditembak rekan sesama anggota polisi berpangkat brigadir dengan inisial RT.

Peristiwa penembakan itu diduga akibat Brigadir RT yang terpancing emosi lalu menembak Bripka RE hingga yang bersangkutan meninggal di tempat kejadian perkara (TKP).

Baca juga: Polisi ditembak polisi, jenazah dibawa ke RS Polri Kramat Jati
 

Pewarta: Adnan Nanda
Editor: Santoso
Copyright © ANTARA 2019