Jakarta (ANTARA News) - Mantan pemain Timnas sepakbola Indonesia, Ronny Pattinasarany, masih mendapat perawatan di RS Modern, Guangzhoou, Cina, Selasa. Ronny Pattinasarany saat ini masih menjalani perawatan intensif akibat kanker ganas yang sudah menggerogoti pankreas dan levernya, ungkap Humas PSSI, Tubagus Adi, di Jakarta Selasa. Legenda sepakbola Indonesia ini dirawat pertama kali di salah satu rumah sakit kanker terbaik di kawasan Asia itu mulai 13 Desember hingga akhir Januari. Setelah berada di Jakarta sekitar tiga pekan, dia melanjutkan pengobatannya di RS Modern Guangzhou sejak 23 Februari lalu. Dua pekan lalu, saat ayahnya --Nus Pattinasarany- meninggal, Ronny sempat kembali ke Jakarta, namun kemudian diwajibkan melanjutkan perawatannya di Guangzhou. Menurut Tubagus Adi, Ronny juga mengucapkan terima kasih atas bantuan dari pengusaha Ronny Tanuwijaya. Ronny Pattinasarany sudah menjalin persahabatan yang kental dengan Ronny Tanuwijaya yang pernah menjabat sebagai manajer tim Indosemen, Persijatim, dan Persitara Jakarta Utara. Keduanya termasuk penggagas pembentukan Asosiasi Pelatih Sepakbola Indonesia (APSI).(*)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2008