Waisai (ANTARA) - Komisi Pemilihan Umum (KPU) kabupaten Raja Ampat, Provinsi Papua Barat, menetapkan 20 orang anggota legislatif terpilih pada pemilu 2019.
Anggota legislatif periode 2019-2024 tersebut ditetapkan dalam rapat pleno terbuka yang berlangsung di kantor KPU Raja Ampat, Senin.
Ketua KPU Raja Ampat, Steven Eibe bahwa rapat pleno penetapan anggota legislatif terpilih merupakan tahapan akhir pemilu legislatif 2019.
Ia memberikan apresiasi terhadap semua pihak yang telah terlibat mengsukseakan Pemilu terutama proses pencoblosan pada 17 April 2019.
Baca juga: Raja Ampat sepakat rekapitulasi suara damai
Baca juga: Masyarakat Raja Ampat apresiasi kinerja penyelenggara pemilu
Dia menyampaikan apresiasi terbesar kepada pihak Bawaslu, TNI, Polri, Partai Politik, peserta Pemilu bahkan insan pers yang sudah menyukseskan proses pemilu.
Suksesnya pemilu 2019 di Raja Ampat, bukan sukses penyelenggara tetapi sukses bersama seluruh rakyat Indonesia terlebih khusus kabupaten Raja Ampat," ujarnya.
Dikatakan, proses pemilihan umum 2019 lalu memberikan pendidikan politik yang berharga kepada seluruh masyarakat kabupaten Raja Ampat meskipun banyak tantangan yang dihadapi.
Pewarta: Ernes Broning Kakisina
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2019