Dalam konser "#KejarMimpi untuk Indonesia" yang dilaksanakan pada 23 Juli 2019 di Plenary Hall, Jakarta Convention Center, Andi akan membawa tiga penyanyi baru yang belum memiliki nama sama sekali, bahkan mereka ditemukan secara tidak sengaja.
"Dalam setiap konser saya selalu bawa rising star. Yang satu saya tahunya dari YouTube, kedua saya lagi jalan, tiba-tiba ada orang nyanyi kayak di kafe gitu, suaranya bagus sekali tapi enggak ada yang nonton," ujar Andi dalam jumpa pers konser "#KejarMimpi untuk Indonesia" di Jakarta, Senin.
Pimpinan Magenta Orchestra ini melanjutkan, "Kemudian saya ajak tim saya menonton mereka karena saat itu habis meeting. Saya bilang, boleh enggak saya main keyboard-nya, kemudian saya minta nomornya dan saya ajak ke konser ini."
Hal tersebut ternyata memang sering dilakukan oleh Andi dan dimulai sejak dia memiliki program musik "Harmony SCTV". Dia selalu berusaha menghadirkan penyanyi baru dan salah satu hasil orbitannya adalah Gamaliel dan Audrey.
"Karena saya merasa ada banyak banget bakat tapi tidak banyak kesempatan yang datang. Pertama yang saya ajak itu Gamaliel dan Audrey, saya temukan mereka di YouTube," jelasnya.
Sayangnya memang tidak semua penyelenggara mau memenuhi permintaan Andi untuk menampilkan penyanyi baru, kebanyakan yanya mau yang sudah terkenal saja.
"Saya selalu berusaha untuk membawa mereka kalau ada kesempatan, tapi kan ada juga penyelenggara yang maunya cuma yang terkenal saja. Saya suka melakukan itu apalagi sekarang zaman sosial media," kata Andi.
Baca juga: GAC dan kenangan mixtape
Baca juga: Andi Rianto tidak tidur demi konser orkestra #KejarMimpi
Baca juga: Ari Lasso bikin konser yang "HAM"
Pewarta: Maria Cicilia
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2019