Jakarta (ANTARA News) - Pesawat komersial Airbus A-380 milik Singapore Airlines (SIA), Selasa (18/3), telah melakukan penerbangan pertamanya yang bersejarah dari Singapura menuju London, Inggris, dengan membawa 449 pelanggannya. "Sebanyak 17 penumpang dari sembilan negara yang terbang dalam penerbangan perdana komersial A380 menuju Sydney Australia pada bulan Oktober tahun 2007, bergabung dengan Singapore Airlines dalam catatan sejarah ini," kata Executive Vice President Marketing and The Regions SIA Huang Cheng Eng dalam siaran persnya yang diterima ANTARA di Jakarta, Rabu. Pesawat A-380 ini meninggalkan Bandara Changi pada pukul 09:00 waktu setempat dan mendarat di Bandara Heathrow London pada pukul 15:05 waktu London atau 22:05 WIB. Setelah berada di ibu kota Inggris itu selama beberapa jam, kemudian pesawat berbadan lebar ini berangkat kembali menuju Singapura. SIA merupakan perusahaan penerbangan yang pertama kalinya menerbangkan pesawat Airbus A-380 dan hingga saat ini masih menjadi satu-satunya maskapai yang memanfaatkan pesawat baru ini. Peminat pesawat superjumbo ini sangat banyak sehingga SIA sangat optimis untuk terus menggunakannya. Huang Cheng Eng menjelaskan, dalam pesawat ini akan ditampilkan suite SIA yang baru, sehingga para pelanggan akan memperoleh kabin pribadi di angkasa. Selain itu didalamnya juga terdapat kelas ekonomi yang juga memberikan kenyamanan kepada para penumpangnya. (*)

Copyright © ANTARA 2008