Jakarta (ANTARA News) - Jelang keputusan bank sentral AS, The Federal Reserve (The Fed), mengenai suku bunga, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) Bursa Efek Indonesia (BEI), Selasa, dibuka naik kembali (rebound) sebesar 0,76 persen. IHSG dibuka naik 17,653 poin untuk berada di posisi 2.329,974, sedangkan indeks LQ45 juga menguat 5,192 poin (1,05 persen) ke level 499,584. Analisa Riset dari PT Valbury Asia Securities, dalam ulasan pasarnya, mengatakan pasar juga tengah menantikan pemangkasan Fed Fund rate yang diduga sebesar 100 basis poin ke level 2 persen setelah pemerintahan AS ditekan pasar karena dinilai tidak berbuat cukup untuk menyelamatkan perekonomian. Menurut Valbury, kenaikan indeks ini juga didorong oleh penguatan tipis indeks Dow Jones di Bursa Wall Street AS semalam (setelah turun 200 poin). Mereka juga mengungkapkan bahwa pasar global mulai tenang setelah "nervous" (kaget) dengan aksi penyelamatan Bear Stearns (bank investasi sekelas 20 miliar dolar AS), oleh JP Morgan yang didukung oleh "The Fed", hanya dengan nilai akuisisi senilai 236 juta dolar AS saja. Kenaikan indeks Dow Jones tersebut telah mendorong beberapa saham unggulan kembali bergerak naik untuk mengangkat IHSG. Beberapa saham unggulan yang naik di antaranya saham Astra Agro Lestari menguat Rp550 menjadi Rp23.650, Astra Internasional naik Rp250 ke posisi 22.850, Bakrie Plantations terangkat Rp10 ke posisi Rp1.770, Gas Negara terdorong Rp200 ke harga Rp13.200 dan Tambang Batubara Bukit Asam menambah Rp100 menjadi Rp9.600. (*)

Copyright © ANTARA 2008