Jakarta (ANTARA News) - Liverpool menempatkan diri sebagai klub Inggris keempat yang berhasil melaju ke perempatfinal Liga Champions setelah mengalahkan Inter Milan 1-0 di stadion San Siro, Milan, Italia, Selasa waktu setempat.Aksi brilian Fernando Torres dengan mencetak gol di menit ke-64 membuat Liverpool membukukan kemenangan agregat yang mutlak atas Inter Milan.Inter, yang harus kehilangan Nicolas Burdisso karena dikeluarkan wasit usai melanggar Lucas Leiva pada menit ke-50, telah menyia-nyiakan sejumlah peluang.Penjaga gawang Liverpool, Pepe Reina, tiga kali menyelamatkan "sarangnya" dari serangan pemain Inter, termasuk Julio Cruz yang tendangannya melebar. Pertandingan kedua tim tidak menghasilkan gol hingga babak pertama berakhir.Kemenangan itu kian melengkapi kesuksesan klub-klub Inggris dalam kompetisi Liga Champions, dimana Manchester United, Chelsea, dan Arsenal juga sama dengan Liverpool masuk delapan besar. Ini merupakan yang pertama sebuah negara mendominasi kompetisi tersebut.Berikut skuad Inter dan Liverpool dalam pertandingan itu: Inter Milan: Julio Cesar, Maicon, Burdisso, Rivas, Chivu, Zanetti, Cambiasso, Stankovic, Vieira, Ibrahimovic, Cruz.Pemain cadangan yang tidak diturunkan: Toldo, Figo, Crespo, Maniche.Pemain yang dikenakan kartu merah: Burdisso (50).Penerima kartu kuning: Burdisso, Rivas, Stankovic, Chivu.Liverpool: Reina, Carragher, Skrtel, Hyypia, Aurelio, Babel, Mascherano, Gerrard, Lucas, Kuyt, Torres.Cadangan yang tidak digunakan: Itandje, Voronin, Crouch, Arbeloa.Penerima kartu kuninig: Babel, Gerrard, Aurelio, Benayoun.Pencetak gol: Torres, menit ke-64.Wasit: Tom Ovrebo asal Norwegia. (*)

Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2008