Batam (ANTARA News) - Evakuasi badan pesawat Boing 737-400 nomor penerbangan KI-292 AdamAir yang tergelincir di Bandara Hang Nadim ditunda, kata Kepala Bandara Hang Nadim Batam, Razali Abubakar di Batam, Selasa. "Sampai sore ini (11/3) alat evakuasi belum tiba. Evakuasi ditunda. Mudah-mudahan besok selesai," kata Razali kepada ANTARA News. Ia mengatakan, kemungkinan alat evakuasi tiba Selasa malam. Meskipun begitu, pemindahan badan pesawat tetap dijadwalkan Rabu (12/3). "Kalau malam gelap, lebih baik besok," katanya. Kabandara mengaku gelisah dengan penundaan pemindahan Boing 737 yang mendarat keras di 75 meter kanan luar landasan. "Saya mulai kesal, tertunda seperti ini," katanya. Meski sebelumnya ia mengatakan operasi bandara tidak terganggu keberadaan badan pesawat di pinggir landasan, namun kini dirasakan cukup merepotkan. Sementara itu, Ketua Komite Nasional Keselamatan Transportasi Tatang K mengatakan, kemungkinan pemindahan pesawat terkendala tanah becek. Badan pesawat yang Senin (10/3) dikemudikan Sudiarto itu rencananya ditarik dari tepi landasan pacu 04 Bandara Hang Nadim menggunakan alat evakuasi yang memiliki balon penarik. Boeing 737-400 KI-292 dalam keadaan miring kanan, "landing gear" kanan patah, dengan roda depan terangkat dari permukaan.(*)

Pewarta:
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2008