Maric merupakan menteri Kroasia kedua yang mengundurkan diri setelah Menteri Administrasi Publik Lovro Kuscevic mengundurkan diri pekan lalu karena alasan serupa.
“Saya bekerja di bawah tekanan yang begitu besar, saya menjadi sasaran. Saya tidak dapat menerima tekanan terhadap saya dan keluarga saya ini,” kata Maric saat mengunjungi kota pesisir Novi Vinodolski.
Media lokal melaporkan bahwa Maric, yang merupakan seorang mantan wasit sepak bola, diduga membeli properti, termasuk sebuah apartemen di Zagreb, dalam kesepakatan-kesepakatan mencurigakan sebelum menjadi menteri pada 2016.
Baca juga: Kroasia laporkan kasus flu burung di peternakan unggas
Maric pun membantah telah melakukan kesalahan apapun.
Perdana Menteri Andrej Plenkovic mengumumkan pekan lalu, dia akan melakukan perubahan susunan pemerintahannya.
Dia mengatakan ingin melihat ada langkah-langkah yang lebih ambisius dalam mengimplementasikan target-target kebijakan.
Baca juga: Grabar-Kitarovic, presiden cantik Kroasia jadi bintang Piala Dunia
Baca juga: Dwiki berkolaborasi dengan seniman Kroasia dalam Jazz Night
Sumber: Reuters
Penerjemah: Aria Cindyara
Editor: Mohamad Anthoni
Copyright © ANTARA 2019