Jakarta (ANTARA News) - Tiga pemain tunggal, satu putra dan dua putri Indonesia yang harus melalui babak kualifikasi, berhasil maju ke babak utama turnamen Super Series All England yang berlangsung 4-9 Maret. Dalam final kualifikasi yang digelar di National Indoor Arena, Birmingham, Inggris, Selasa malam (Rabu dinihari WIB), menurut situs turnamen, tunggal putri kedua Indonesia Adriyanti Firdasari mengalahkan pemain Thailand, Salakjit Ponsana 21-12, 12-21, 21-16. Tunggal putri lainnya, Pia Zebadiah bangkit dari ketertinggalan game pertama untuk menundukkan Susan Hughes dari Skotlandia 19-21, 21-14, 21-14 sekaligus memastikan tempat di babak utama turnamen yang telah digelar sejak 1899 itu. Sedangkan pemain tunggal putra Tommy Sugiarto tidak mendapat kesulitan berarti untuk menyisihkan pemain Belanda, Dicky Palyama. Ia hanya membutuhkan waktu 35 menit untuk meraih kemenangan 21-19, 21-11. Selanjutnya, Firdasari harus langsung bertemu unggulan ketiga asal China, Lu Lan yang menjadi runner-up Korea Super Series Januari lalu. Dalam satu-satunya pertemuan sebelumnya, Firdasari, peringkat 39 dunia, kalah dari pemain nomor tiga dunia itu di Jerman Terbuka 2006. Pia akan memperebutkan tempat di babak 16 besar dengan pemain Taiwan, Cheng Shao Chieh, sementara Tommy bertemu pemain Inggris, Andrew Smith. Dalam kualifikasi yang berlangsung hingga Rabu pagi WIB itu, ganda putri Lita Nurlita/Nitya Krishinda juga membukukan tempat di babak utama dengan mengalahkan pasangan Amerika Serikat, Eva Lee/Mesinee Mangkalakiri 21-10, 21-10. Sementara itu, langkah ganda putra Bona Septano/Muhammad Ahsan dijegal pasangan tuan rumah Inggris, Anthony Clark/David Lindley yang mengalahkan mereka 24-22, 13-21, 13-21 pada putaran pertama kualifikasi. Babak utama turnamen berhadiah 200 dolar AS itu akan dimulai Kamis siang waktu setempat. (*)
Copyright © ANTARA 2008