Jakarta (ANTARA News) - Jakarta International Java Jazz Festival 2008 yang berlangsung di Balai Sidang Jakarta, 7-9 Maret mendatang menghadirkan 1.500 artis pendukung dari dalam dan luar negeri dengan 80 pertunjukan per hari.Direktur Program dan artis, Eki Puradireja dalam konferensi pers Java Jazz 2008 di Jakarta, Selasa mengungkapkan jumlah penyanyi dan musisi yang tampil selama tiga hari festival terdiri atas 56 grup internasional dan 110 grup dari Indonesia."Festival tahun ini memang fokus pada konsep `big band` sehingga jumlah personelnya juga sangat besar. Ada 19 panggung disiapkan dengan total 240 pertunjukan selama tiga hari," katanya.Eki mengungkapkan dalam Java Jazz 2008 juga akan diserahkan sejumlah penghargaan pada Oele Pattiselanno (The Indonesian Jazz Legend Award), Idang Rasjidi (The Indonesian Jazz Talent Award), dan acara Jazz Goes To Campus (The Indonesian Jazz Apreciation Award), bersama The Manhattan Transfer (The International Jazz Legend Award) dan Renee Olstead (The International Jazz Talent Award).Acara yang disponsori Dji Samsoe Super Premium ini juga akan terasa berbeda dibandingkan penyelenggaraan tahun lalu dengan adanya acara program kepedulian lingkungan "Go Green". Acara ini digagas oleh Java Festival Production bersama dengan Conservation International Indonesia, The Nature Conservancy dan WWF Indonesia. Penggagas Java Jazz Festival, Peter F Gontha mengungkapkan program "Go Green" merupakan salah satu bentuk kepedulian seluruh pendukung acara Java Jazz terhadap masalah lingkungan. "Dulu Santana menolak tampil di Indonesia katanya karena Indonesia adalah pelaku kerusakan hutan, tapi sekarang kita akan tunjukkan bahwa kita peduli pada masalah lingkungan dan anggapan itu tidak benar adanya," kata Peter. Jakarta International Java Jazz merupakan kegiatan tahunan yang menghadirkan sederetan penyanyi dan musisi jazz Indonesia dan internasional. Java Jazz pertama kali digelar pada 2005 dan sederetan pengisi acara yang tampil di antarannya James Brown, Kool and The Gang, Earth Wind & Fire Experience, Chaka Khan, Bob James, Sadao Watanabe, Lisa Ono, Gilles Peterson, dan Daniel Sahuleka. Sedangkan musisi dari Indonesia yang pernah berpartisipasi diantaranya Balawan dan Batuan Etnic, Indra Lesmana, Sudjiwo Tedjo, Bubi Chen, dan Krakatau. Pada Java Jazz 2008 diantaranya akan tampil vokalis pop terkemuka James Ingram dan Boby Caldwell, penyanyi dan komposer R&B Babyface, Earth Wind and Fire Experience bersama Al McKay All Stars dan grup vokal jawara "Grammy Award" The Manhattan Transfer. Sedangkan dari dalam negeri akan tampil Dian Pramana Poetra, Rieka Roeslan, Andien, Nina Tamam, Glenn Fredly, Dewi Sandra, Benny Likumahuwa, Oele Pattiselanno, Bubi Chen, Dwiki Dharmawan.(*)
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2008