Sungailiat, Bangka (ANTARA) - Sebanyak 283 calon haji asal Kabupaten Bangka, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, mulai masuk ke Asrama Haji Palembang di Sumatera Selatan, Jumat.
Sekretaris Daerah Kabupaten Bangka Akhmad Mukhsin melepas keberangkatan mereka menuju asrama haji di Masjid Al Ittihad selepas shalat subuh.
"Saya ingatkan ke seluruh jamaah calon haji selama menjalankan ibadahnya di Tanah Suci Mekkah agar khusyuk menjalaninya, jangan memikirkan segala sesuatu yang kurang bermanfaat," katanya.
Dia berharap jamaah calon haji dapat menjalankan rangkaian ibadah haji dengan baik selama di Tanah Suci serta saling bantu selama berada di Arab Saudi untuk menunaikan rukun Islam yang kelima.
"Jaga etika selama menjalankan ibadah haji, hindari sikap dan perilaku sombong," kata Akhmad.
Jamaan calon haji asal Bangka dijadwalkan berangkat ke Arab Saudi pada Sabtu (13/7).
Menurut data Kantor Wilayah Kementerian Agama Kabupaten Bangka, jamaah calon haji yang masuk asrama pada Jumat terdiri atas 16 orang berumur 31--40 tahun, 59 orang berumur 41--50 tahun, 95 orang berumur 51--60 tahun, 78 orang berusia 61--70 tahun, 20 orang berusia 71--80 tahun, dan 15 orang berusia 81--100 tahun.
Petugas Penyelenggara Haji dan Umroh Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bangka Gazali mengatakan bahwa sebelum masuk asrama calon haji sudah mengikuti perekaman data biometrik.
Jamaah calon haji asal Kabupaten Bangka akan diberangkatkan ke Arab Saudi melalui Embarkasi Palembang bersama dengan jamaah calon haji asal Kabupaten Bangka Tengah pada Sabtu (13/7).
Baca juga:
Petani-nelayan capai 32 persen calon haji Bangka Barat
Masa tunggu calhaj di Belitung hingga 2038
Pewarta: Kasmono
Editor: Maryati
Copyright © ANTARA 2019