Berlin (ANTARA News) - Karirnya di Formula Satu (F1) mungkin sudah berakhir, tetapi kegiatan di luar lintasan juara dunia tujuh kali, Michael Schumacher belum meredanya, setelah namanya akan dijadikan sebagai nama sebuah gedung pencakar langit. Pembalap berusia 39 tahun itu mengundurkan diri dari kegiatan balapan secara penuh 16 bulan lalu, terlepas dari kegiatannya secara berkala sebagai pembalap penguji di bekas timnya, Ferrari, Schumacher menunjukkan kegiatannya di bisnis secepat di lintasan. Menurut laporan di tabloid Jerman, Bild, Schumacher akan mendapatkan uang sebesar lima juta euro (sekitar Rp68,52 miliar) setelah seorang pengembang properti di kompleks perkantoran 29 tingkat di Dubai, Persatuan Arab Emirat, akan menggunakan namanya. Manajer Schumacher, Willi Weber membenarkan kepada Bild tentang persetujuan itu dan menambahkan bahwa semua ruang kantor di kompleks perkantoran itu terjual dalam tiga hari, karena kompleks tersebut tidak jauh dari hotel utama Dubai, yakni the Burj Al Arab. "Permintaan sangat besar. Dalam tiga hari semua perkantoran terjual," kata Weber. The Michael Schumacher Business Avenue, yang merupakan gedung pemukiman dan komersial, menurut rencana akan dibuka 2010, demikian AFP.(*)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2008