Purwokerto (ANTARA) - Kantor Kementerian Agama Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, menginformasikan bahwa pemberangkatan calon jamaah haji tahun 2019 asal wilayah tersebut akan dimulai pada 25 Juli 2019 mendatang.
"Jamaah baji Banyumas terbagi dalam lima kloter dan akan mulai diberangkatkan pada 25 Juli 2019," kata Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Banyumas Imam Hidayat melalui Kasi Penyelenggaraan Haji dan Umroh Kemenag Banyumas, Purwanto Hendro Puspito, di Purwokerto, Rabu.
Dia menyebutkan, ada tiga jadwal pemberangkatan jamaah haji asal Banyumas yaitu 25, 26 Juli dan 4 Agustus 2019. "Sebelum hari pemberangkatan akan dilakukan acara pelepasan oleh Bupati Banyumas beserta muspida pada 15 Juli 2019, kami berharap seluruh calon haji dapat hadir dalam acara tersebut" katanya.
Dia berharap seluruh proses berjalan lancar tanpa ada kendala berarti hingga hari keberangkatan nanti. Selain itu, dia juga kembali mengimbau seluruh calon haji untuk senantiasa menjaga kondisi fisik dan kesehatan agar dapat mengikuti seluruh proses dan kegiatan dalam kondisi prima.
"Terlebih lagi ada calon haji yang sudah berusia lanjut, bahkan ada yang berusia 90 tahun. Dengan kondisi prima, diharapkan calon haji dapat mengikuti seluruh prosesi dari mulai keberangkatan hingga kembali ke Tanah Air," katanya.
Sebelumnya, dia juga menyebutkan bahwa jamaah haji Banyumas dibagi dalam lima kloter, 67, 68, 69, 70 dan kloter 96 yang merupakan kloter sapu jagad.
"Ada 10 calon haji lansia tahap ketiga dan enam orang cadangan yang tergabung dalam kloter 96 sapu jagad," katanya.
Hal tersebut, kata dia, diketahui setelah pelaksanaan qur'ah atau pengundian kelompok terbang jamaah haji yang telah dilakukan beberapa waktu yang lalu.
Selain itu, juga telah dilaksanakan praktik manasik haji tingkat kabupaten. Sebanyak 1.251 calon haji mengikuti praktik manasik haji massal pada 4 Juli 2019 di GOR Satria Purwokerto. "Kegiatan manasik telah dilakukan dan berjalan dengan baik dan lancar," katanya.*
Baca juga: 1.251 calon haji Banyumas ikuti praktik manasik
Baca juga: Kemenag: calon haji asal Banyumas 1.243 orang
Pewarta: Wuryanti Puspitasari
Editor: Erafzon Saptiyulda AS
Copyright © ANTARA 2019