Robert Worotikan Johnson Jadi Kepala Pembantu Pria Tahun Ini JAKARTA, 20 Februari (ANTARA/PRNewswire/AsiaNet) -- Robert Worotikan Johnson diakui sebagai Kepala Pembantu Pria Tahun ini oleh International Guild of Professional Butlers, menyusul pengabdiannya selama bertahun-tahun yang patut dicontoh pada keluarga Ong dan hak milik mereka. "Robert mewujudkan kepala pembantu pria yang sempurna: berdedikasi, peduli, efisien, dan cermat," kata Yosep Yulius Diaz, Konsultan Jasa Keramah-tamahan untuk P.T. Sukses Berkat Singergi di Bali, dan sebelumnya manager hotel Johnson di kapal MV Oceanic Odyssey. "Robert adalah karyawan luar biasa, seseorang yang membalu setiap orang melakukan pekerjaannya sedikit lebih baik." Penghargaan Kepala Pembantu Pria Tahun Ini diberikan oleh perkumpulan ini kepada perorangan yang mencapai tingkat pelayanan dan komitmen tertinggi terhadap pengabdian, profesionalisme, dan integritas. "Robert mampu mengetahui secara intuisi apa yang dibutuhkan setiap tamu pada saat mereka datang," kata Jeff Morgan, manager umum Parrot Cay Resort di Pulau Turks & Caicos, di mana Johnson bertugas sebagai kepala pembantu pria. "Contoh Robert pada standar tinggi pelayanan pribadi adalah salah satu dari alasan tempat tetirah kami baru-baru ini memenangkan Penghargaan Tertinggi Kepala Pembantu Pria-nya Island Destinations." Terdapat sekitar 50.000 kepala pembantu pria profesional di seluruh dunia, menurut perkumpulan tersebut, dan puluhan ribu orang lagi bekerja sebagai asisten pribadi dan pengelola rumah. Permintaan akan staf yang terlatih secara profesional semakin bertambah, demikian para ahli industri. Kepala pembantu pria dewasa ini melambangkan pelayanan pribadi -- seorang profesional yang diperuntukkan bagi kebutuhan orang lain, yang bertanggungjawab atas operasi yang mulus dan tanpa cacat, sebagai kepala pembantu suatu rumah atau di hotel bintang lima. Di samping mengabdi sebagai kepala pembantu pria di Parrot Cay, Johnson bertugas di sejumlah kapal dan perahu layar pribadi, di hotel terkemuka di London, serta manager umum Tamnak Thai, salah satu restoran paling terkenal di Jakarta. Johnson lulusan tiga program pelatihan kepala pembantu pria, termasuk Surabaya Hotel School dan Ivor Spencer International School yang bergengsi di Inggris. SUMBER: FirstWord Strategies KONTAK: Linda Rozett dari FirstWord Strategies untuk Robert Worotikan Johnson, +1-202-580-5577, lrozett@gmail.com Situs Web: http://www.firstwordstrategies.com
Pewarta: PR Wire
Editor: PR Wire
Copyright © ANTARA 2008