Bengkulu (ANTARA News) - Gempa bumi tektonik berkekuatan 5,4 pada skala Richter (SR) menggetarkan Bengkulu pada Selasa siang pukul 13:29 WIB, namun belum ada laporan tentang kerusakan atau korban jiwa. Koordinator Stasiun Badan Metereologi dan Geofisika (BMG) Provinsi Bengkulu, Fahmiza, ketika dikonfirmasi menjelaskan, gempa tersebut berlokasi di 91 Km baratdaya Kabupaten Muko Muko pada kedalaman 20 Km. Pusat gempa berada pada posisi 3.31 derajat Lintang Selatan (LS) 100.73 derajat Bujur Timur (BT), dengan getaran dirasakan hingga Kota Bengkulu. Provinsi Bengkulu merupakan salah satu daerah rawan gempa yang berada di pantai barat Sumatera. Daerah ini pernah dilanda gempa tektonik berkekuatan 7,3 SR pada 4 Juni 2000 dan 7,9 SR pada 12 September 2007, sehingga mengakibatkan ribuan rumah rusak dan belasan warga meninggal dunia dan luka-luka. (*)
Copyright © ANTARA 2008