Penumpang kereta api dapat mengenal dan menikmati ragam sajian khas nusantara yang kaya rasa selama perjalanan

Yogyakarta (ANTARA) - Bertepatan dengan peringatan ulang tahun ke-16, anak perusahaan PT KAI, PT Reska Multi Usaha meluncurkan beragam menu makanan baru yang bisa dinikmati penumpang kereta api selama perjalanan.

“Ada beberapa menu baru yang sudah kami siapkan, salah satunya adalah menu andalan yang biasanya sangat digemari penumpang yang makan di Loko Coffee yaitu nasi goreng tuna. Menu tersebut, sudah bisa dinikmati penumpang di kereta,” kata Pelaksana Tugas Direktur Utama PT Reska Multi Usaha Muhammad Sahli di Yogyakarta, Selasa.

Selain nasi goreng tuna, menu baru yang bisa dipesan penumpang kereta api di antaranya adalah nasi goreng Padang, pecel Kroya, mendoan Purwokerto, pisang rebus dan camilan tradisional serta kopi susu.

Bahan-bahan makanan yang digunakan untuk sajian kuliner nusantara tersebut menggunakan produk teh, gula pasir, dan kopi yang dihasilkan oleh PT Perkebunan Nusantara.

Ia berharap, penumpang kereta api dapat mengenal dan menikmati ragam sajian khas nusantara yang kaya rasa selama perjalanan.

Selain menu makanan baru, PT Reska Multi Usaha juga meluncurkan buku kuliner bertajuk “Food Guide Book for Millennial Traveller, Eatsplorer”. Buku tersebut berisi informasi mengenai panduan kuliner ala traveler dari generasi milenial.

“Selain melengkapi sajian menu dan meluncurkan buku kuliner, kami juga berupaya untuk terus melakukan kampanye kelestarian lingkungan. Dalam waktu dekat, kami akan mengkampanyekan penggunaan kertas di kereta,” katanya.

Kesemarakan peringatan ulang tahun ke-16 tersebut juga dilakukan dengan menggelar kompetisi barista yang diikuti 76 peserta dari berbagai daerah, serta penyelenggaraan sepeda gembira yang diikuti “Railway Cyclist Community” PT KAI dari Daop 1 sampai Daop 9.

Puluhan peserta sepeda gembira tersebut diberangkatkan secara resmi oleh Direktur PT KAI Edi Sukmoro dari Loko Coffee di simpang Jalan Malioboro mengelilingi Yogyakarta dengan jarak tempuh sekitar 35 kilometer.

“Ini adalah kegiatan dalam rangka merayakan ulang tahun dari Reska Multi Usaha. Perayaan ulang tahun tidak hanya diisi dengan kegiatan sepeda bersama tetapi ada kegiatan lain,” katanya.

Ia pun berharap, PT Reska Multi Usaha bisa semakin maju dan terus meningkatkan kualitas pelayanan kepada penumpang kereta api dengan menyajikan menu-menu makanan yang beragam.

Baca juga: Ini daftar menu makanan baru di KA

Pewarta: Eka Arifa Rusqiyati
Editor: Ahmad Wijaya
Copyright © ANTARA 2019