ORLANDO, Florida, 30 Januari (ANTARA/PRNewswire-AsiaNet) -- John Wagner, M.D., dikenal sebagai pemimpin dalam bidang pencangkokan sel stem tali darah, telah bergabung dengan tim di CORD: USE Cord Blood Bank (Bank Darah). Pengetahuan dan pengalaman yang luas dalam pengobatan cangkokan dan biologi sel stem memberikan kontribusi yang signifikan kepada CORD: USE.
"Kami mendapat kehormatan dan merasa beruntung memiliki beliau sebagai anggota dalam tim kami yang terkemuka," kata Edward Guindi, M.D., Presidan dan Kepala Eksekutif CORD: USE Cord Blood Bank.
Dr. Wagner terkenal di seluruh dunia sebagai seorang pakar dalam bidang sel stem dan penggunaan cangkokan sel stem hematopoietik yang tidak bertalian. Beliau adalah seorang profesor Ilmu Kesehatan Anak dan Direktur Divisi Hematologi-Onkologi dan Cangkokan Darah dan Sumsum di Universitas Minnesotta. Beliau juga Direktur Ilmiah pada Penelitian Klinik dari Institut Sel Stem dan Direktur Pusat Terapi Molekular dan Selular.
Dr. Wagner memainkan peran penting dalam pengembangan dan perluasan sejumlah aplikasi sel stem tali darah. Penelitiannya pada pemakaian yang berkelanjutan dari dua unit tali darah untuk pencangkokan pada orang dewasa telah membuat hal tersebut memungkinkan bagi semua pasien yang dapat mengambil manfaat dari pencangkokan sel stem tali darah, dengan kata lain tidak akan menjadi calon-calon untuk terapi ini.
"Tanpa keraguan, saya berharap bisa bekerja dengan tim yang mengesankan dan para penasehat dalam dewan ilmiah yang begitu ternama di CORD: USE," kata Dr. Wagner. "Sel-sel stem tali darah memainkan peran yang sangat penting dalam perawatan ribuan pasien, dan saya meramalkan penggunaan dari tali darah meluas, seperti dalam bidang pengobatan regeneratif dan perbaikan jaringan. Pengalaman dan keahlian dari tim di CORD: USE akan membantu memastikan bahwa CORD: USE tetap akan menjadi pemimpin dalam bidangnya."
Dr. Wagner bergabung dengan sejumlah pemimpin yang sangat disegani dalam bidang pencangkokan sel stem tali darah di CORD: USE. Dr Joanne kurtzberg adalah direktur Program Sumsum dan Darah Kesehatan Anak di Universitas Duke dan Direktur Medis CORD:USE Cord Blood Bank di Duke. Dia melakukan pencangkokan pertama menggunakan sel-sel stem milik donor yang tidak berkaitan dan sejak saat itu telah mengerjakan lebih dari 800 pencangkokan darah tali pusar.
Dr. Wagner juga bergabung dengan Dr. Hal Broxmeyer, pendiri bidang pencangkokan sel stem tali darah dan dikenal luas sebagai pakar paling termasyhur di dunia dalam ilmu pengetahun sel stem tali darah. Juga di dalam tim CORD: USE ada Dr. Alan Levine, yang bekerja sebagai Kepala Bidang Ilmiah di Perusahaan. Dr. Levine menikmati karir selama 25 tahun yang sangat berhasil dengan Institut Kesehatan Nasional (NIH), yang mana sebelumnya menjabat sebagai Direktur Program Penyakit Darah pada Institut Jantung, Paru-paru dan Darah Nasional dari NIH. Dalam kapasitas ini, Dr. Levine bertanggung jawab dalam memulai sejumlah program penelitian sumsum tulang dan tali pusar darah di NIH.
Dr. Levine bekerja secara erat dengan anggota tim CORD: USE, Dr. Ismail Zanjani, pakar yang termasyhur di dunia dalam bidang biologi sel stem darah yang telah memimpin pengembangan dalam bidang pencangkokan sel stem dalam kandungan dan terapi gen sebagai sarana untuk penyembuhan penyakit genetik sebelum kelahiran.
Tentang CORD:USE Cord Blood Bank, Inc.
CORD:USE Cord Blood Bank, Inc, bermarkas di Orlando, Florida, menciptakan stok berkualitas tinggi yang luas dan berbeda secara etnis dari unit-unit sel stem tali darah yang tersedia untuk banyak pasien yang membutuhkan pencangkokan yang berpotensi menyelamatkan nyawa. Sel-sel stem tali darah telah digunakan dengan sukses dalam perawatan lebih dari 70 penyakit dan kanker darah. CORD:USE Cord Blood Bank telah menandatangani sejumlah perjanjian dengan banyak rumah sakit di Amerika Serikat untuk menyediakan para ibu pilihan untuk menyumbangkan tali darah bayi mereka. CORD:USE mendistribusikan unit-unit tali darah pada para pelaku pencangkokan, di seluruh Amerika Serikat dan di dunia, sebagai sebuah komponen penting pada perawatan pasien mereka. CORD:USE mendaftarkan semua dari unit-unit miliknya pada Registrasi Program Donor Sumsum Nasional. Untuk informasi lebih lengkap, silakan kunjungi situs web kami di www.corduse.com atau hubungi Michael Ernst di nomor telpon 407-667-4844 atau kirim e-mail ke mernst@corduse.com
SUMBER: CORD:USE Cord Blood Bank, Inc.
Pewarta: PR Wire
Editor: PR Wire
Copyright © ANTARA 2008