Tokyo (ANTARA) - Saham-saham di Tokyo berakhir melonjak pada perdagangan Rabu, dengan indeks acuan Nikkei ditutup di posisi tertinggi dalam lebih dari lima minggu, menyusul reli di Wall Street semalam (Selasa), karena sentimen investor terangkat oleh meredanya kekhawatiran tentang masalah perdagangan global.
Indeks acuan Nikkei 225 di Bursa Efek Tokyo (TSE) meningkat 361,16 poin atau 1,72 persen, dari tingkat penutupan Selasa (18/6/2019), menjadi mengakhiri perdagangan di 21.333,8 poin, menandai level penutupan tertinggi sejak 10 Mei.
Sementara itu, indeks Topix yang lebih luas dari semua saham papan utama di pasar Tokyo bertambah 26,60 poin atau 1,74 persen, menjadi berakhir pada 1.555,27 poin.
Semua kategori industri di papan utama berakhir di wilayah positif, dengan pertambangan, perusahaan sekuritas dan saham-saham yang terkait logam non besi paling banyak mencatat kenaikan pada penutupan perdagangan.
Baca juga: Bursa saham Tokyo dibuka naik tajam setelah Wall Street menguat
Penerjemah: Apep Suhendar
Editor: Nusarina Yuliastuti
Copyright © ANTARA 2019