Wina (ANTARA News) - Harga minyak mentah yang diproduksi negara-negara anggota Organisasi Negara-negara Pengekspor Minyak (OPEC) turun 11,37 dolar per barel, kecenderungan penurunan yang terus berlanjut, kata para pejabat, Kamis. Menurut perhitungan Sekretariat OPEC, satu barel (159 liter) minyak mentah OPEC berada pada kisaran 83,84 dolar pada Selasa lalu, di bandingkan dengan 85,21 dolar sehari sebelumnya. Sejak 1 Januari, harga minyak mentah yang diproduksi kartel yang beranggotakan 13 negara itu turun dengan hampir 10 dolar. OPEC memperhitungkan harga rata-ratanya berdasarkan pada 12 jenis minyak utama yang diproduksi negara-negara anggotanya, demikian DPA. (*)
Pewarta:
Copyright © ANTARA 2008