Pekanbaru (ANTARA News) - Menteri Negara Lingkungan Hidup (Menneg LH), Rachmat Witoelar, Kamis menyusuri Sungai Siak di Provinsi Riau guna meninjau langsung kondisi di sepanjang daerah aliran sungai (DAS) khususnya terkait masalah pencemaran dan abrasi.Kepala Bagian Humas Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau, Surya Maulana, di Pekanbaru, Kamis, mengatakan kunjungan itu merupakan tindak lanjut kesepakatan lima menteri bersama dengan Gubernur Riau dan sejumlah kepala daerah di kabupaten/kota se-Riau.Lima menteri tersebut diantaranya Menneg LH, Menteri Pekerjaan Umum, Menteri Riset dan Teknologi, Menteri Perhubungan dan Menteri Kehutanan.Kesepakatan tersebut mengenai perbaikan Sungai Siak diantaranya terkait dengan penanggulangan pencemaran, dan pembangunan tebing.Hingga berita ini diturunkan, rombongan menteri telah tiba di Kota Siak dan tengah melakukan pertemuan dengan Bupati Siak.(*)
Editor: Heru Purwanto
Copyright © ANTARA 2008