Bandarlampung (ANTARA) - Sebanyak 29.889 kendaraan pemudik, baik roda dua maupun roda empat menyeberang dari Pelabuhan Bakauheni Lampung Selatan Provinsi Lampung ke Pelabuhan Merak, Banten, pada arus balik H+4 Lebaran 2019.

Humas PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) Cabang Bakauheni Saifulahil Maslul Harahap saat dikonfrimasi di Bandarlampung, Selasa, menyebutkan berdasarkan data laporan kendaraan R2 yang menyeberang dari dermaga di Bakauheni sebanyak 13.112 unit, sedangkan roda empat, termasuk bus dan truk mencapai 16.777 unit.

"Angka tersebut berkurang dari pada arus balik H+2 dan H+3," katanya.

Ia menyebutkan pada H+4 arus balik di Pelabuhan Bakauheni pemudik masih ramai dengan jumlah penumpang keseluruhan per 24 jam 141.036 yang melakukan penyeberangan ke Pulau Jawa.

Humas PT ASDP Cabang Bakauheni itu memerinci sebanyak 21.731 pemudik pejalan kaki yang melakukan penyeberangan pada H+4 arus balik dan pemudik yang menggunakan kendaraan mencapai 119.305 unit.

Untuk memberangkatkan para pemudik tersebut, kata Saiful, pihak ASDP bersiaga dengan menyiapkan 34 kapal dan memperbanyak jumlah trip sebanyak 124 penyeberangan.

"H+4 kemarin kondisi di Pelabuhan Bakauheni masih ramai dari pemudik namun masih terbilang lancar," katanya.

Pewarta: Dian Hadiyatna
Editor: D.Dj. Kliwantoro
Copyright © ANTARA 2019