Jakarta (ANTARA News) - Seorang laki-laki berusia 30 tahun berinisial GR, warga Kampung Bansing, Kota Tangerang, Banten, dilaporkan positif terserang flu burung dan sampai saat ini masih dirawat di Rumah Sakit Persahabatan, Jakarta Timur. Hasil pemeriksaan Laboratorium Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan (Balitbangkes) Departemen Kesehatan dan Laboratorium Lembaga Biologi Molekuler Eijkman menunjukkan bahwa pria tersebut positif terinfeksi virus flu burung atau "Avian Influenza" (AI) jenis H5N1. Keterangan dari Posko Flu Burung Departemen Kesehatan yang diterima ANTARA News di Jakarta, Selasa, menyebutkan bahwa pria yang bekerja sebagai sales executive perusahaan otomotif itu mulai sakit tanggal 14 Januari 2008 dengan gejala demam, batuk dan sesak nafas. Tanggal 18 Januari 2008, ia dibawa ke Rumah Sakit Honoris Tangerang dan dua hari sesudahnya dirujuk ke Rumah Sakit Persahabatan Jakarta Timur dan hingga saat ini GR masih dirawat di Rumah Sakit Persahabatan. Sumber penularan flu burung pada korban diduga masih unggas namun sampai saat ini petugas masih melakukan penyelidikan untuk memastikannya. Sebelumnya (18/1), warga Kota Tangerang yang lain, seorang anak laki-laki berinisial S (8), juga dinyatakan positif terserang flu burung dan meninggal dunia karenanya. Hingga saat ini jumlah kumulatif kasus positif flu burung di Indonesia mencapai 120 kasus dan 97 di antaranya berakibat kematian. Sedangkan angka kematian atau Case Fatality Rate (CFR) penyakit tersebut mencapai 80,8 persen. (*)

Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2008