Jakarta (ANTARA) - Barbara Bonansea mencetak gol dramatis lewat eksekusi tendangan bebas pada menit kelima masa injury time untuk membawa tim nasional Italia menang 2-1 atas Australia dalam pertandingan pembuka Grup C mereka di Piala Dunia Wanita di Stadion Hainaut, Valenciennes, Prancis, Minggu.
Kemenangan itu menandai catatan manis bagi Italia yang baru kembali tampil di putaran final Piala Dunia Wanita setelah absen selama 20 tahun lamanya tersebut.
Kapten timnas Australia Sam Kerr membuka skor dengan mencetak gol usai menyambar bola tendangan penalti yang mampu diselamatkan oleh kiper Italia Laura Giuliani pada menit ke-22.
Bonansea berhasil menyamakan kedudukan 11 menit memasuki babak kedua setelah barisan pertahanan Australia membuat kesalahan di tepi kotak penalti.
"Saya sangat senang dengan hasil ini. Namun, itu baru bernilai bila kita keluar dari grup C, jadi mari kita tunggu dan lihat betapa bernilainya ini," kata pelatih timnas Italia Milena Bertolini yang dikutip Reuters.
"Di babak pertama, kami tidak menunjukkan kualitas kami. Australia kuat tetapi kami tidak melakukan bermain tidak begitu bagus. Di babak kedua, kami ingin menunjukkan bahwa kami lebih unggul dari Australia dan kami meningkatkan banyak hal terkait gaya bermain kami," tambahnya.
Baca juga: Dua gol Jennifer Hermoso bantu Spanyol tekuk Afrika Selatan 3-1
Baca juga: Gwinn bawa kemenangan 1-0 Jerman atas China
Pewarta: Hendri Sukma Indrawan
Editor: Gilang Galiartha
Copyright © ANTARA 2019