Roma (ANTARA News) - Juara Eropa AC Milan tersingkir dari Piala Italia, Rabu, setelah ditahan imbang 1-1 di kandang Catania, sementara pemegang gelar AS Roma membabat Torino 4-0 untuk mencapai perempatfinal. Pemain belakang asal Peru Juan Manuel Vargas membobol gawang dari jarak 30 meter untuk membawa Catania unggul lebih dulu pada menit ke-11. Striker remaja Alberto Paloschi menyamakan kedudukan pada menit ke-68 bagi Milan, yang mengistirahatkan beberapa pemain regulernya. Catania berhasil bertahan dengan keuntungan melalui hasil pertandingan leg pertama yang mereka menangi 2-1 di San Siro. Kedua tim mengakhiri pertandingan dengan 10 pemain setelah pemain belakang Catania Andrea Sottil diusir dari lapangan pada menit ke-76 dan pemain tengah Milan Gennaro Gattuso keluar tiga menit kemudian setelah mendapat kartu kuning kedua. Roma mulai mengumpulkan angka setelah mengalami kekalahan 1-3 pada leg pertama pada menit ke-59, saat pemain tengah asal Prancia Ludovic Giuly berlari kencang dari luar garis tengah dan mengumpan Mancini, yang menyorongkan bola masuk ke gawang dari posisi tengah. Giuly kembali menjadi penyedia terciptanya gol dua menit kemudian, kali ini bagi pemain pengganti Francesco Totti, yang mencetak gol dari jarak dekat. Kapten Roma itu kemudian mencetak gol dari titik penalti untuk menghasilkan golnya yang ke-200 sepanjang karir dan Giuly menggenapi kemenangan pada menit terakhir. Pada delapan besar Roma akan menghadapi Sampdoria, yang membabat klub papan bawah Serie A Cagliari 4-0 dengan dua gol dari EmilianoBonazzoli ditambah gol dari Luigi Sala dan Angelo Palombo untuk menutup defisit 0-1 dari pertandingan sebelumnya. Catania akan bertemu Udinese, yang mengalahkan Palermo 1-0 dalam pertandingan tandang berkat gol sundulan pada akhir pertandingan dari Antonio Floro Flores untuk lolos setelah bermain imbang tanpa gol pada leg pertama. Giampaolo Pazzini mencetak gol duakali pada babak kedua saat Fiorentina menyisihkan tim Serie B Ascoli dengan kemenangan 2-0 (agregat 3-1). Pemimpin klasemen Serie A Inter Milan menjamu Reggina pada Kamis setelah memenangi leg tandang 4-1, sementara Lazio yang unggul 2-1 akan bertandang ke Napoli. Jika Inter maju ke putaran berikutnya mereka akan menghadapi Juventus, yang mengalahkan Empoli 5-3 pada Selasa untuk meraih kemenangan agregat 6-5, demikian Reuters.(*)
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2008