Meskipun tidak ada acara khusus yang diselenggarakan di Bundaran HI, namun rencananya akan ada pawai takbiran yang melewati lokasi tersebut pada malam ini.
Para personel Polri tampak telah bersiaga mengamankan dan mengatur arus lalu lintas sejak Selasa sore untuk menjaga ketertiban di lokasi.
Sementara itu arus lalu lintas terpantau agak padat yang diakibatkan banyaknya warga yang melintas.
Polri menyiagakan sebanyak 5.000 personelnya untuk mengamankan pelaksanaan malam takbiran di Jakarta.
"Sekitar 5.000 personel yang disiagakan malam ini," kata Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Pol Argo Yuwono.
Ia menambahkan bahwa sejumlah personel ini merupakan bagian dari 6.226 personel Polri yang ditugaskan dalam Operasi Ketupat Jaya.
Argo mengatakan, beberapa lokasi yang dijadikan prioritas pengamanan Polri diantaranya Mesjid Istiqlal, Bundaran Hotel Indonesia dan kawasan Monumen Nasional.
Pewarta: Anita Permata Dewi
Editor: Unggul Tri Ratomo
Copyright © ANTARA 2019