Hari ini jumlah penumpang terus bergerak sejak tadi pagi, meski belum terlalu signifikan,
Tanjungpinang (ANTARA) - Kondisi Pelabuhan Sri Bintan Pura (SBP) Kota Tanjungpinang, Kepulauan Riau (Kepri) hingga H-1 Idul Fitri 1440 H relatif masih lengang.
Berdasarkan pantauan di Pelabuhan Domestik SBP dan Pelabuhan Internasional SBP Tanjungpinang, Selasa, jumlah pengguna pelabuhan tidak terlalu padat.
Di pelabuhan tidak terjadi antrean penumpang kapal, yang kebanyakan rute Tanjungpinang-Batam atau sebaliknya.
General Manager PT Pelindo I Tanjungpinang, Arif Indra Perdana mengatakan jumlah penumpang meningkat sejak empat hari lalu, namun tidak terlalu signifikan.
Jumlah penumpang yang tiba di Pelabuhan SBP Tanjungpinang pada H-3 Idul Fitri sebanyak 3.098 orang, sedangkan H-2 Idul Fitri mencapai 3.160 orang.
Sementara penumpang yang berangkat melalui Pelabuhan SBP Tanjungpinang pada H-3 Idul Fitri sebanyak 3.457 orang, sedangkan pada H-2 Idul Fitri sebanyak 3.193 orang.
"Hari ini jumlah penumpang terus bergerak sejak tadi pagi, meski belum terlalu signifikan," ucapnya.
Arif mengemukakan jumlah penumpang yang tiba di Pelabuhan SBP mulai 21 Mei sampai 1 Juni 2019 mencapai 26.314 orang, sedangkan penumpang yang berlayar mencapai 29.788 orang.
Sementara jumlah penumpang yang tiba di Pelabuhan Internasional SBP mulai 21 Mei hingga 1 Juni 2019 mencapai 8.885 orang, sedangkan yang berlayar ke Singapura maupun Malaysia sebanyak 7.807 orang.
"Arus penumpang dalam negeri dan luar negeri yang tiba di Pelabuhan SBP sebanyak 35.199 orang, sedangkan yang berlayar mencapai 37.595 orang," ujarnya.
Arif mengatakan jumlah penumpang yang tiba di Pelabuhan Kijang mulai 25 Mei hingga 1 Juni 2019 sebanyak 540 orang. Sementara jumlah penumpang yang berlayar melalui di Pelabuhan Kijang mulai 25 Mei sampai 1 Juni 2019 sebanyak 3.269 orang.
"Pengguna pelabuhan ini tidak setiap hari ada," katanya.
Pewarta: Nikolas Panama
Editor: Hendra Agusta
Copyright © ANTARA 2019