Manado (ANTARA) - Polda Sulawesi Utara menempatkan petugas pada sejumlah titik rawan kecelakaan lalu lintas dan macet saat mudik Lebaran.
Direktur Lalu Lintas Polda Sulut Kombes p
Pol I Gustu Putu Ngurah Gunawan, di Manado, Minggu, mengatakan sudah ada pemetaan terhadap titik-titik rawan macet di daerah tersebut dalam mengantisipasi peningkatan arus lalu lintas menjelang Idul Fitri.
"Dalam pengamanan Operasi Ketupat, titik-titik macet ini sudah dipetakan dan ini telah dilakukan sejak pelaksanaan kegiatan operasi sebelumnya yakni Operasi Keselamatan," katanya.
Ia menambahkan ini dilakukan untuk keselamatan bersama, kegiatan mudik sampai dengan selamat di tempat tujuan.
Ia mengatakan dalam mendukung
pelaksanaan Operasi Ketupat tersebut, Polda Sulut telah menyiapkan sekitar 65 pos pelayanan dan pos pengamanan.
Polda Sulut juga menempatkan personel pada titik-titik rawan kecelakaan serta rawan kemacetan, untuk menjaga kemananan.
Terdapat sekitar 20 titik rawan macet di daerah tersebut termasuk di jalur trans Sulawesi tujuan Gorontalo.
"Jadi sudah melakukan langkah antisipasi dengan adanya pos pengamanan dan pos pelayanan," katanya.
Pewarta: Jorie MR Darondo
Editor: Masnun
Copyright © ANTARA 2019