Jakarta (ANTARA) - Pesepak bola Jose Antonio Reyes yang sempat menjadi bintang di klub Inggris Arsenal meninggal dalam kecelakaan mobil pada usai 35 tahun, demikian diumumkan oleh mantan klubnya Sevilla, Sabtu.
"Tak ada pengumuman yang lebih menyedihkan ketimbang ini. Mantan pemain muda kami, Jose Antonio Reyes, meninggal dalam kecelakaan lalu lintas. Beristirahatlah dalam damai," demikian cuitan akun twitter resmi Sevilla, @SevillaFC_ENG.
Reyes terakhir kali diketahui bermain untuk klub kasta kedua Liga Spanyol Extremadura.
Sebelumnya ia juga membela Arsenal, Real Madrid dan Atletico Madrid serta sempat mengenakan seragam tim nasional Spanyol.
Reyes melakoni debut tim seniornya di Sevilla pada usia 16 tahun sebelum hijrah ke London pada 2004 sejak didatangkan Arsenal dengan nilai transfer 17 juta poundsterling kala itu, dan merupakan bagian dari tim yang menjuarai Liga Premier tanpa terkalahkan sepanjang musim.
Ia kemudian dipinjamkan ke Real Madrid pada 2006/2007, memenangi gelar juara Liga Spanyol dan selanjutnya bergabung dengan Atletico, sebelum kemudian "pulang" ke Sevilla pada 2012 dan membantu tim itu jadi juara Liga Europa tiga musim beruntun pada 2014 hingga 2016.
Reyes kemudian pindah ke Espanyol, klub China Xinjiang Tianshan Leopard sebelum kembali ke Spanyol dan bergabung dengan Extremadura pada Januari lalu.
Pertandingan terakhirnya bersama Extremadura berakhir dengan kemenangan 1-0 atas Alcorcon pada 18 Mei lalu dan timnya itu akan menghadapi Cadiz dalam laga tandang pada Minggu (2/6).
Pewarta: Gilang Galiartha
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2019