Karanganyar (ANTARA News) - Mantan Gubernur DKI Jakarta Sutiyoso, yang telah mengumumkan dirinya akan mencalonkan presiden pada Pemilu 2009, tidak akan membuat partai baru, karena dinilai tidak efisien. Sutiyoso mengatakan hal itu di sela-sela seusai memberikan bantuan sebanyak 1.000 sak semen untuk para korban gempa di Karanganyar yang diterima oleh Bupati Karanganyar Hj Rina Iriani SR di rumah dinasnya di Karanganyar, Kamis. Untuk maju dalam pencalonan presiden akan lebih tepat mendekati partai-partai yang telah ada, dengan waktu yang singkat ini jelas tidak efektif membuat partai baru dijadikan kendaraan untuk menuju Pemilu. Menyinggung masalah calon independen, ia mengatakan itu jelas sangat susah termasuk dirinya. "Akhirnya seperti saya ini akan lebih baik menawarkan diri kepada partai-partai yang mau dan sekarang ini telah banyak partai terbuka, seperti PAN (Partai Amanat Nasional)," katanya. Sutiyoso yang akrab dipanggil Bang Yos itu mengatakan untuk dirinya sekarang ini dalam akan maju Pilpres telah didukung ada sekitar 17 partai baik lama maupun baru. "Sekarang ini memang saya telah didukung ada 17 partai, dan nanti apabila saya maju tidak lewat partai yang mendukung ini sudah ada gerbong yang akan saya bawa dan ini bisa dijadikan modal awal," katanya. . Untuk pasangan yang akan digandeng dalam maju di Pilpres mendatang, ia mengemukakan sampai sekarang ini belum ada, tetapi apabila ada partai yang sudah memastikan mencalonkan itu sudah ada aturannya yang jelas. Menyinggung pemerintahan sekarang, ia mengatakan yang jelas dalam pelaksanaan pembangunan harus ada skala prioritas utamanya. (*)
Copyright © ANTARA 2008