Perusahaan penyedia jasa teknologi internet dan penyedia jasa keuangan global Wirecard meraih keuntungan paling banyak (top gainer) di antara saham-saham unggulan atau blue chips, dengan harga saham bertambah 2,27 persen.
Disusul oleh saham perusahaan reasuransi Munich Re serta perusahaan perawatan pribadi Beiersdorf, yang masing-masing meningkat 1,67 persen dan 1,66 persen.
Di sisi lain, perusahaan perawatan kesehatan Eropa Fresenius SE menderita kerugian paling besar (top loser) di antara saham-saham unggulan, dengan harga sahamnya berkurang 0,51 persen.
Diikuti oleh saham grup perusahaan energi E.ON serta pemasok peralatan dialisis ginjal Fresenius Medical, yang masing-masing turun 0,41 persen dan 0,39 persen.
Wirecard adalah saham yang paling banyak diperdagangkan sepanjang hari dengan nilai transaksi mencapai 181,7 juta euro (202,2 juta dolar AS).
Penerjemah: Apep Suhendar
Editor: Faisal Yunianto
Copyright © ANTARA 2019